Pages - Menu

Thursday, March 13, 2014

Hilang Daya

Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya. —Yesaya 40:29
Hilang Daya
Pada akhir Oktober 2012, sebuah badai dahsyat yang diakibatkan oleh angin topan menerjang kawasan padat penduduk di wilayah timur laut Amerika Serikat. Badai tersebut mengakibatkan banjir besar dan kerusakan hebat di jalur yang dilaluinya. Selama badai berlangsung, lebih dari 8 juta pelanggan mengalami pemadaman listrik. Padamnya listrik menyebabkan kekurangan persediaan makanan, bahan bakar, dan air, serta terjadinya kekacauan karena berhentinya arus lalu lintas. Angin yang menderu dan air yang menggelora menyebabkan banyak daerah pemukiman hancur, kebanjiran dan tertimbun pasir yang bergunung-gunung. Media memberi tajuk terhadap bencana itu: “Jutaan Orang Kehilangan Daya”.
Seperti badai tadi, tragedi yang kita alami sendiri sering membuat kita merasa tidak berdaya dan berada dalam kekelaman. Dalam masa-masa itulah, firman Allah menjamin pertolongan-Nya bagi kita: “Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya” (Yes. 40:29).
Pada titik terendah kita, saat kekuatan jiwa kita begitu terkuras, kita dapat menaruh pengharapan kita dalam Tuhan dan memperoleh kekuatan baru di dalam Dia. Dia berjanji kepada kita bahwa dari hari ke hari, “orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah” (ay.31).
Allah adalah sumber kekuatan rohani kita di tengah setiap badai kehidupan. —DCM
Kau, Allah, benteng yang baka,
Suaka yang teguh,
Dahulu dan selamanya
Harapan umat-Mu. —Watts
(Kidung Jemaat, No. 330)
Melalui badai, terbuktilah kekuatan yang sesungguhnya dari tempat perlindungan kita.

No comments:

Post a Comment

 

Total Pageviews

Translate